Yuk bantu share dengan klik icon Di bawah ini

Olimpiade Bahasa Tingkat Nasional yang lebih dikenal dengan sebutan OBTN merupakan ajang perlombaan bahasa tingkat Nasional. Diselenggarakan pada hari Ahad, 25 April 2021 secara online melalui link website. Kegiatan ini menjadi salah satu wadah bagi pelajar tingkat SMP sederajat dan SMA sederajat dalam mengasah kemampuannya di bidang 3 bahasa, yaitu bahasa Indonesia, Inggris dan Arab. Perlombaan ini diselenggarakan oleh Olimpiade Indonesia yang diikuti oleh ribuan pelajar dari berbagai penjuru di Indonesia.

Salah satu bentuk kontribusi Madrasah Aliyah Nurul Iman Kesugihan, dalam hal ini yaitu dengan berpartisipasi mengikuti olimpiade bahasa. Ada beberapa siswa yang ditunjuk untuk menjadi salah satu perwakilan lomba bahasa. Adapun nama peserta tersebut adalah:

“Azka Salsabila Auliana (XI) dan M.Zaidan Rifki (X) cabang lomba bahasa Arab, Farid Ahsan dan Ro’fatuzzahro (X) cabang lomba bahasa Indonesia, Abdurrahman Labib dan Hana Qudrotin Nanda (X) cabang lomba bahasa Inggris.

Olimpiade Bahasa…

Walaupun dilaksanakan secara online, semua siswa mengikutinya dengan baik sesuai dengan waktu yang ditentukan. Terimakasih kami ucapkan kepada seluruh siswa yang telah berpartisipasi dalam lomba ini, berapa pun hasil yang didapatkan oleh siswa perlu diapresiasi supaya mereka selalu semangat dan berusaha memperbaiki kekurangan-kekurangan dalam menghadapi perlombaan yang akan datang.

 

Leave a Reply